Kepundoong

Personal Blog of Kepundoong, by Silver Arrow | Blog yang berisi konten tentang Game, Tutorial, Tips & Trick, dan segala sesuatu yang bermanfaat.

Games

Tutorial

Post Page Advertisement [Top]

Mengatasi WebCam Laptop yang Gelap atau Buram

Mengatasi WebCam Laptop yang Gelap atau Buram

Bagaimana Cara Mengatasi WebCam Laptop/Notebook yang Buram/Gelap?

Source Image : camcloud

Beberapa waktu lalu, tiba-tiba saja WebCam Notebook saya menjadi gelap. Setelah sekian lama, akhirnya WebCam Notebook saya telah kembali lagi seperti semula. Kali ini saya akan mencoba untuk berbagi pengalaman mengenai WebCam Notebook saya.

Berikut penjelasan dari saya :

1. Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menginstall CyberLink YouCam ataupun yang lain, tetapi disini saya menggunakan CyberLink YouCam. Dibawah ini merupakan tampilan WebCam saya saat menjadi gelap.














2. Sebenarnya, langkah untuk membuatnya menjadi cerah atau terang kembali sangat mudah dan simpel.

3. Pertama buka pengaturan yang ada di kiri atas.














4. Setelah dibuka, maka akan muncul jendela pengaturan CyberLink YouCam.



















5. Setelah muncul jendela pengaturan CyberLink YouCam, selanjutnya klik tab display, kemudian klik "Advanced Setting" yang ada pada tab display.



















6. Setelah itu akan muncul jendela "capture filter option", dan pilih tab camera control. Setelah masuk tab "camera control", selanjutnya pada bagian "exposure" di checklist (di klik bagian kotak putih dibawah Auto). kemudian klik Aplly dan OK.
















7. Selesai, dan ini tampilan WebCam setelah dilakukan pengaturan.













Untuk tampilan langkah-langkah diatas adalah untuk Cyberlink YouCam2 (versi 2) sepertinya. Oleh karena itu, dibawah ini akan saya tambahkan untuk YouCam6 (versi 6). untuk gambarnya dan langkah-langkahnya seperti dibawah ini.

1. Seperti biasa, buka YouCam6 yang sudah terinstall lalu pilih menu seperti pada gambar.












2. Kemudian setelah memilih pilihan seperti pada gambar diatas, maka akan muncul jendela baru seperti pada gambar dibawah ini.












Setelah pilihan 'Advanced' diklik, maka akan muncul jendela baru, yaitu 'Advanced Setting' seperti pada gambar di tutorial yang atas (pada YouCam2). Kemudian untuk langkah setting pada menu advanced setting sama seperti setingan sebelumnya yaitu pada YouCam2 (tutorial yang atas).

Ya, jadi intinya setting nya sama saja untuk YouCam6 dan YouCam2, mungkin yang membedakan hanyalah posisi dari menunya saja.
Disini saya menggunakan Notebook HP, untuk Laptop/Notebook yang lain kemungkinan langkah-langkahnya sama.

Sekian dari saya, terimakasih telah berkunjung.

Bottom Ad [Post Page]